26 January 2016

Cara Memperbaiki Flasdisk Tidak Terbaca Komputer

memperbaiki flasdisk rusak


TRIKKACANG - Hai kawan , apa kalian mengalami masalah seperti saya. Flasdisk saya yang isi di dalamnya adalah file berkas penting untuk tugas sekolah saya dan secara tiba-tiba tidak bisa terbaca oleh komputer dan saya merasa deg-degan, " Apakah ini yang namanya cinta " hehehehe :p. Setelah mencoba beberapa kali masuk cabut masuk dan cabut lagi di komputer saya dan teman saya tetap saja tidak terbaca flasdisknya. Saya sempat berfikiran akan membawa ke tempat service komputer untu di perbaiki, tetapi teman menyarankan saya untuk mencoba memperbaikinya sendiri. Terus terlontar pertanyaan, Bagaimana caranya ?? Teman saya malah menjawab coba Googling " Ngasih solusi tapi ujung-ujungnya googling juga hadehh " Akhirnya saya ya googling cari sana sini akhirnya nemu di sebuah blog smeaker namanya tips cara memperbaiki flasdisk yang tidak bisa terbaca oleh komputer. Langsung saja saya bagi tipsnya dan semoga dapat berfungsi dengan baik untuk anda dan bermanfaat tentunya . Sebenarnya trik ini untuk memperbaiki Flasdisk yang filenya tidak terbaca, bukan flasdisknya yang tidak terbaca. biasanya filenya kosong tapi isi flasdisk bila dicek di properties isi atau penuh.
Baca Juga :

Tips Pertama

  • Tancapkan flasdisk anda di usb komputer atau laptop
  • Setelah itu klik Start pilih Run lalu anda ketikkan di papan ketik > " compmgmt.msc
  • Bila perintah yang anda masukkan benar makan akan muncul sebuah jendela program compmgmt atau computer management, anda bisa klik program yang telah muncul itu
  • Pilih storage yang ada di tengah kemudian pilih managemen disk " semoga flasdisk anda muncul di situ "
memperbaiki flasdisk tidak terbaca oleh komputer
  • Kalo punya saya yang drive H adalah Flasdisk yang tadinya tidak terbaca
  • Bila muncul anda format, Klik kanan pada drive flasdisk anda, Karna di format maka file dialamnya akan hilang, jadi sedikit berkorban dari pada beli baru hehehe
  • Setelah di format semoga flasdisk anda bisa di buka, coba cabut dan colokan lagi ke usb

Cara Kedua

Di cara kedua ini anda perlu mendownload sebuah software tambahan agar cara ini berhasil, oke langsung saja.
  • Download terlebih dahulu  software ini
Download HP Drive Key Boot Utility
  • Setelah di download tancapkan flasdisk anda ke laptop atau komputer
  • Lalu install software yang tadi didownload
  • Jalankan programnya lalu pilih FAT / FAT32
  • Lalu pilih Quick format flasdisk anda

Cara Ketiga

  • Tancapkan flasdisk anda ke laptop atau komputer
  • Lalu buka windows explorer di komputer anda
  • Klik kanan flasdisk anda lalu pilih properties pilih tool lalu check now
  • Setelah itu anda centang optionyang ada " Automatically fox file sistem errors dan recovery of bad sectors "
  • Tunggu proses tersebut hinga selesai

Tips Keempat

  • Seperti sebelumnya, tancapkan flasdisk anda ke komputer
  • Buka CMD ( klik start run ketikkan CMD lalu enter )
  • Kemudia ketikkan perintah untuk format data " H;/FS:FAT lalu enter " ( H adalah drive flasdisk anda, bisa F atau G tergantung pada komputer anda )
Bagaimana sangat mudah kan , cara di atas adalah cara memformat flasdisk anda yang filenta tidak terbaca, bukan flasdisknya yang tidak terbaca, dari pada beli flasdisk yang baru sayang kan sama flasdisk yang lama hehehe , semoga membantu bila ada pertanyaan silahkan berkomentar .




Artikel Terkait

2 komentar

Trimakasih min... Berhasil pakek cara yang ke 4

Link aktif akan dihapus
EmoticonEmoticon